Select Language  
Book's Detail
PERSEPSI KARYAWAN PT BAKRIE SWASAKTI UTAMA TERHADAP GAYA KEPEMIMPINAN MANAJEMEN PUNCAK PT BAKRIE SWASAKTI UTAMA DALAM MENERAPKAN INTRAPRENEURIAL LEADERSHIP

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana Persepsi Karyawan PT Bakrie Swasakti Utama terhadap Gaya Kepemimpinan Manajemen Puncak PT Bakrie Swasakti Utama dalam Menerapkan Intrapreneurial Leadership. Penelitian ini menggunakan metode mixed method sequential explanatory yang merupakan penelitian kuantitatif dan kualitatif dengan menggunakan metode pengambilan data terhadap 63 karyawan PT BSU menggunakan kuesioner dengan analisis deskriptif dan wawancara dengan analisis deskriptif juga. Berdasarkan hasil wawancara dengan 4 informan didapatkan bagaimana persepsi karyawan PT BSU terhadap penerapaan intrapreneurial leadership dari dimensi penguatan. Hasil wawancara pun menunjukkan karyawan PT BSU sudah merasakan bagaimana para pimpinan di PT BSU memberikan bantuan dan bimbingan, apresiasi atau reward, serta penerapan sistem kerja baru yang mampu menstimulasi motivasi karyawan untuk menerapkan praktek intrapreneurship.


Kata kunci: persepsi, intrapreneurial leadership, mixed method, sequential explanatory, kuantitatif, kualitatif, kuesioner, wawancara

Statement of Responsibility
Author(s) Muhammad Iqbal Ramadhan (1121001049) - Personal Name
Edition
Call Number UB/EIS-MNJ/16/547
Subject(s) Management
Language Indonesia
Publisher Universitas Bakrie
Publishing Year 2016
Specific Detail Info
File Attachment
LOADING LIST...
Availability
LOADING LIST...