Select Language  
Book's Detail
GAYA HIDUP DAN BUDAYA KONSUMEN ANAK MUDA PENGGEMAR BATU AKIK

Demam batu akik saat ini melanda berbagai lapisan masyarakat, termasuk kalangan anak muda. Bertujuan memahami dan mengaji tren serta budaya konsumsi batu akik yang menjadi bagian dari gaya hidup anak muda, penelitian ini mengungkap berbagai latar belakang yang mendorong anak muda menggemari batu akik, serta makna-makna representatif dan komunikatif terkait fenomena tersebut. Metode yang digunakan bersifat kualitatif dengan pendekatan cultural studies, di mana aspek lived experience dari keseharian anak muda didialogkan dengan aspek discourse batu akik yang banyak tersebar dalam wacana pemberitaan dan perbincangan media, serta fenomena langsung di tengah aktivitas masyarakat konsumen. Temuan-temuan seperti krisis dan konstruksi identitas, pembentukan kelas serta strategi ekonomi politik konsumsi batu akik di kalangan anak muda didiskusikan secara reflektif dan mendalam sebagai insight dalam memahami pemaknaan anak muda terhadap batu akik yang merupakan bagian dari gaya hidup mereka.

Kata kunci: Batu Akik, Gaya Hidup Anak Muda, Budaya Konsumen, Cultural Studies

Statement of Responsibility
Author(s) SenoAjidarmasto (1111003082) - Personal Name
Edition
Call Number UB/EIS-KOM/15/083
Subject(s) Batu Akik
Gaya Hidup Anak Muda
Budaya Konsumen
Cultural Studies
Language Indonesia
Publisher Universitas Bakrie
Publishing Year 2015
Specific Detail Info
File Attachment
LOADING LIST...
Availability
LOADING LIST...