Select Language  
Book's Detail
PEMILIHAN BENTUK KERJASAMA PERUSAHAAN DAN THIRD PARTY LOGISTIC DENGAN METODE ANALYTIC HIERARCHY PROCESS

Penelitian ini mempunyai tujuan untuk mengetahui prioritas kriteria dan alternatif dalam pemilihan bentuk hubungan kerjasama antara perusahaan pengguna dan perusahaan third party logistic. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan pengguna jasa third party logistic. Metode sampling yang digunakan adalah purposive sampling karena pada metode AHP mensyaratkan ketergantungan pada sekelompok ahli terkait dengan pengambilan keputusan. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara dan studi literatur untuk mendapatkan kriteria dan alternatif yang kemudian diuji dengan uji validitas dan reliabilitas. Kemudian dibuat kuisioner perbandingan berpasangan untuk mengerathui tingkat kepentingan antar masing-masing variabel kriteria. Pengukuran menggunakan skala perbandingan 1-9 untuk membandingkan tingkat kepentingan masing-masing krieteria dengan alternatif. Pengolahan data menggunakan metode Analytic Hierarchy Process dengan bantuan software Expert Choice 2000™ .

Hasil penelitian menunjukkan bahwa kriteria yang paling berpengaruh pada pemilihan jenis hubungan kerjasama antara perusahaan pengguna dengan perusahaan penyedia jasa TPL adalah kriteria profit stability/growth yang menempati prioritas pertama dengan bobot 0,205, diikuti oleh kriteria mutuality of commitment sebagai prioritas kedua, asset/cost efficiency di prioritas ketiga, corporate compatibility dengan di prioritas keempat, kriteria customer service di prioritas kelima, prioritas keenam adalah kriteria managerial philosophy & techniques, sedangkan kriteria marketing advantage di prioritas ketujuh dengan dan di prioritas terakhir adalah symmetry of key factors. Dan alternatif jenis hubungan kerjasama tipe II (long-term relationship) mendapatkan prioritas pertama dengan bobot penilaian 0,424.

Kata Kunci: Analytic Hierarchy Process (AHP), third party logistic, kriteria, prioritas, bobot, alternatif

Statement of Responsibility
Author(s) RatihFettyMutia (1081001134) - Personal Name
Edition
Call Number UB/EIS-MNJ/15/451
Subject(s) Analytic Hierarchy Process (AHP)
third party logistic
kriteria
prioritas
bobot
alternatif
Language Indonesia
Publisher Universitas Bakrie
Publishing Year 2015
Specific Detail Info
File Attachment
LOADING LIST...
Availability
LOADING LIST...