Select Language  
Book's Detail
STRATEGI PROMOSI MELALUI WORD OF MOUTH MARKETING (STUDI KASUS MEREK CROSS SEBAGAI PEMENANG WORD OF MOUTH MARKETING AWARD 2012 DARI MAJALAH SWA)

Penelitian ini merupakan studi kasus pada ponsel merek lokal Indonesia, Cross yang mempunyai performa baik dalam hal pemasaran melalui Word of Mouth (WOM). Tujuan dari riset ini adalah untuk menggali lebih dalam hal-hal apa saja yang menjadi pemicu munculnya WOM pada merek tersebut. Metode studi kasus dengan pendekatan kualitatif dilakukan dengan cara wawancara mendalam terhadap informan yang berkaitan langsung dengan penyusunan strategi pemasaran perusahaan. Informasi yang diperoleh dari informan utama kemudian dikonfirmasi ulang dengan informan pendukung sehingga didapatkan data antarsubyektivitas untuk memastikan keabsahan data. Hasil temuan ini adalah kinerja WOM yang baik pada Cross merupakan konsekuensi logis dari strategi pemasaran yang dilakukan oleh perusahaan. Terdapat setidaknya lima strategi pemasaran yang dilakukan antara lain, (1) memperbaiki kualitas produk, (2) menggunakan talker, (3) sarana berupa internet, (4) sponsorship dan yang terakhir adalah (5) memanfaatkan jalur distribusi. Pada dasarnya, tujuan akhir yang diinginkan Cross adalah Brand Awareness yang menciptakan efek samping berupa terciptanya WOM di kalangan masyarakat Indonesia mengenai produk ponsel tersebut. Riset-riset selanjutnya diharapkan mampu mengidentifikasikan strategi pemasaran pemicu WOMM disertai dengan korelasi efektivitas strategi tersebut terhadap pembentukan WOMM.

Kata kunci: Word Of Mouth Marketing, Brand Awareness

Statement of Responsibility
Author(s) Tri Wahyuni (1081001034) - Personal Name
Edition
Call Number UB/EIS-MNJ/15/426
Subject(s) Word Of Mouth Marketing
Brand Awareness
Language Indonesia
Publisher Universitas Bakrie
Publishing Year 2015
Specific Detail Info
File Attachment
LOADING LIST...
Availability
LOADING LIST...