Select Language  
Book's Detail
PENGARUH CORPORATE GOVERNANCE PERCEPTION INDEX TERHADAP KINERJA PERUSAHAAN (STUDI EMPIRIS PADA PERUSAHAAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2009-2013)

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh antara Corporate Governance Perception Index terhadap kinerja operasional dan kinerja pasar perusahaan dengan ukuran perusahaan dan leverage sebagai variabel kontrol. Kinerja operasional perusahan diukur menggunakan return on equity dan kinerja pasar perusahaan diukur dengan menggunakan Tobin’s Q. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis regresi berganda. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode purposive sampling. Sampel penelitian ini adalah perusahaan-perusahaan nonfinansial yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia dan mengikuti progam CGPI selama tahun 2009-2013. Penelitian ini memiliki sampel sebanyak 18 perusahaan dengan total akumulasi data sebanyak 59 data. Data yang digunakan merupakan data sekunder. Hasil penelitan menunjukkan bahwa CGPI tidak berpengaruh terhadap kinerja operasional dan kinerja pasar perusahaan karena skor CGPI belum mampu menekan dampak dari krisis ekonomi dan inflasi di Indonesia.

Kata kunci : Corporate Governance Perception Index, kinerja operasional, kinerja pasar, ROE, Tobin’s Q.

Statement of Responsibility
Author(s) Andi Elling Satrifa A.P. (1091002028) - Personal Name
Edition
Call Number UB/EIS-AKT/15/312
Subject(s) Corporate Governance Perception Index
kinerja operasional
kinerja pasar
ROE
Tobin’s Q
Language Indonesia
Publisher Universitas Bakrie
Publishing Year 2015
Specific Detail Info
File Attachment
LOADING LIST...
Availability
LOADING LIST...